Selamat datang di Blog SMAN 1 CLURING

Sabtu, 22 Mei 2010

PERPISAHAN

Pagi itu tak tampak seperti biasanya semua siswa kelas XII hadir kesekolah dengan busana yang beda. Yang putra terlihat gagah dan ganteng dengan mengenakan Jas dan berdasi, sedangkan yang putri mengenakan busana kebaya tampak cantik dan anggun. Ya, pagi itu adalah moment special untuk semua siswa kelas XII TP. 2009/2010 karena hari itu adalah acara perpisahan yang digelar oleh SMAN 1 Cluring untuk siswa/siswinya yang sebentar lagi akan meninggalkan kampus tercinta ini.
Ada pertemuan pasti adanya perpisahan, itulah situasi yang tergambar dalam acara perpisahan siswa/siswi kelas XII hari itu. acara dimulai dengan pembaan puisi oleh gresila yang kali ini tampil cantik dengan busana kebaya warna biru. Gresila membaca sebuah puisi perpisahan dengan judul "doa perpisahan". lalu acara dilanjutkan dengan pengantar pelepasan siswa kelas XII oleh Bapak Kepala sekolah Drs. Heri Rakhmat, dan pelepasan burung dara sebagai simbul kesetiaan. " sejauh apapun keberadaan kalian, tetaplah ingat dengan almamater kalian yakni, SMAN 1 Cluring"tutur Pak Heri sapaan akrabnya.
Kemudian acara dilanjutkan dengan penyerahan Foto kenangan semua kelas XII kepada wali kelas XII masing-masing.setelah itu acara dilanjutkan dengan pernyerahan album kenangan yang sekaligus perpisahan dengan Bapak/Ibu guru.
Suasana haru nampak terlihat diwajah siswa/siswi kelas XII tersebut, dan begitu juga dengan Bapak/ibu guru juga tampak terharu melepas anak didiknya yang selama tiga tahun ini terus bersama.
semoga moment ini dapat menjadi sebuah kenangan yang tak terlupakan untuk kita semua.(hexa).

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites