Selamat datang di Blog SMAN 1 CLURING

Sabtu, 07 Desember 2013

SMARING LAKSANAKAN UJIAN SEMESTER GENAP

siswa sedang mengerjakan soal ujian semester
Smaring (07/12/13) - Pelaksanaan ujian semester genap SMAN 1 Cluring untuk Tahun Pelajaran 2013/2014 berakhir hari ini (7/12/13), dengan telah dilaksanakannya ujian semester genap ini, berikutnya siswa akan menunggu hasil hasil belajar (raport) yang nantinya akan diserahkan pada minggu ke tiga bulan desember ini. Ujian Semester genap ini merupakan salah satu kegiatan evaluasi hasil belajar siswa. Evaluasi ini adalah pemberian penilaian terhadap kemam­puan siswa dalam menerima, memahami, dan menguasai bahan studi yang diberikan oleh guru atau pengajar sesuai dengan kurikulum yang telah ditetapkan. 
Hasil belajar siswa dalam satu semester diukur melalui ujian semester ini dan Nilai ujian semester ini berkontribusi minimal 50% terhadap nilai akhir mata pelajaran yang telah ditempuh oleh para siswa smaring. Bentuk soal ujian semester kali ini adalah berupa tes objektif (pilihan ganda). Jawaban ujian untuk tes objektif dikerjakan dalam Lembar Jawaban Ujian Komputer, sedangkan untuk mengisi lembar jabatan ujian,para siswa harus menggunakan pensil 2B. Salah satu tujuan dilaksanakannya Ujian semester genap ini adalah guna mengetahui tingkat kemajuan belajar siswa dan penilaian hasil belajar para siswa itu sendiri. (hexa)


foto-foto by: hexa


0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites