Sore hari itu Ikatan alumni SMA Negeri 1 Cluring atau yang lebih familier dengan sebutan IKAL SMARING mengadakan acara buka bersama yang dilaksanakan di Aula SMAN 1 Cluring. Turut hadir dalam kesempatan tersebut adalah Bapak Agus Supriyadi, S.Pd selaku pembina ikal smaring dan juga Bp. Makmun Rahmat. Acara buka bersama ini dilaksankan sebagai upaya untuk lebih meningkatkan rasa kekeluargaan antar sesama alumni. dalam kesempatan tersebut para alumni yang hadir dalam acara tersebut lebih dari 100 orang, bahkan dari angkatan ke-1 dan 2 juga hadir dan adik-adik angkatan sampai dengan tahun 2009 juga berkesempatan hadir dalam buka bersama tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Wahyu Pribadi selaku ketua Ikal smaring menyampaikan terima kasih atas kehadiran rekan-rekan alumni dari semua angkatan yang sudah berkenan hadir dalam acara ini dan yang patut disyukuri acara ini ternyata juga mendapatkan sambutan yang cukup baik dari para alumni, bahkan mereka berharap acara ngumpul-ngumpul seperti ini lebih sering diadakan lagi, hal ini bertujuan akan tali silahturahmi tidak terhenti atau terputus.
Bapak Agus Supriyadi, S. Pd selaku pembina IKAL SMARING sekaligus juga memperkenalkan diri sebagai pembina ikal smaring, karena organisasi ini baru dibentuk kemungkinan ada beberapa alumni yang belum mengetahui. Bapak Agus juga menambahkan acara ini bagus digelar supaya ikatan persaudaraan antar sesama alumni ini dapat terus tumbuh dan terjaga, sehingga bisa bersama-sama dan bersinergi turut serta memberikan kontribusi bagi perkembangan dan kemajuan almamater kita, yakni SMA Negeri 1 Cluring.
Acara berlanjut dengan buka bersama yang bertempat di ruang Lab IPA dan setelah itu acara dilanjutkan dengan sholat taraweh bersama.
Terima kasih untuk Bapak Kepala SMAN 1 Cluring yang sudah memberikan ijin tempat kepada para alumni untuk menggelar acara buka bersama ini, Bapak Agus Supriyadi, Drs. Makmun Rahmat dan seluruh rekan-rekan almuni smaring. semoga acara ini dapat terus berlanjut dan silahturahmi kita semakin erat.(hexa)