Selamat datang di Blog SMAN 1 CLURING

Senin, 24 Oktober 2011

BEC Part 2; Gladi Resik Custum BEC di Sekolah

(25/10/11). Lebih dari satu bulan lamanya siswi yang tergabung dalam BEC SMARING bekerja keras untuk bisa menyelesaikan hasil rancangannya. mulai dari mengkonsep gambar sampai menuangkannya dalam bentuk rancangan yang nyata semua dilakukan oleh mereka sendiri. Pengerjaan rancangan baju yang mereka bikin memang memerlukan konsentrasi dan ketelatenan dalam membuatnya. 
Tak ketinggalan juga ada beberapa siswi yang mengerjakan semuanya bajunya di sekolah dengan dibantu oleh team kreatif yang bekerja mulai dari pagi hari sampai sore hari. terkadang membosankan dan melelahkan, tapi melihat semangat yang ditunjukkan oleh siswi itu sendiri membuat team kreatif lainya juga tambah semangat untuk memberikan yang terbaik bagi duta BEC SMARING.
Sebelum ditampilkan pada saat penilaian awal tahap 1 yang dilaksanakan pada tanggal 15 Oktober 2011, semua pakaian hasil rancangan siswi BEC SMARING terlebih dahulu ditampilkan di sekolah. kondisi rancangan baju BEC yang sudah dalam tahap 75 % ditampilkan, serta hal ini merupakan tes metal dan uji nyali bagi duta BEC sebelum mereka tampail pada tanggal 22 Oktober.
Kesibukan sudah terlihat sejak pagi hari, mereka sudah menyiapkan segala sesuatu yang mereka butuhkan pada saat akan tampil atau show di sekolah nantinya. saat itu bertepatan dengan Ujian tengah semester (UTS) jadi seluruh siswa/i smaring dan juga bapak ibu guru dengan sabarnya menunggu penampilan duta BEC menampilkan hasil rancanganya. tak ketinggalan juga pada kesempatan itu juga hadir Bapak/ibu wali murid dari duta BEC smaring yang hadir pada kesempatan itu.
Dentuman musik etnik yang rancak mengawali penampilan mereka,dan sambutan dari warga sekolah cukup meriah ketika duta BEC tampil satu persatu memamerkan desain pakaiannya.(hexa)







foto-foto : by hexa

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites