Selamat datang di Blog SMAN 1 CLURING

Jumat, 11 Juli 2014

PRA MOS DI SMAN 1 CLURING

Suasana Latihan Upacara MOS
Cluring - Hari ini, Sabtu 12 Juli 2014 SMA Negeri 1 Cluring mengadakan kegiatan Pra MOS, atau masa sebelum pelaksanaan MOS TP. 2014/2015. Kegiatan Masa Orientasi Siswa Baru di SMARING diikuti oleh siswa kelas X (sepuluh) sebanyak 250 siswa. 
Kegiatan pra mos ini diawali dengan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Hendra Wijaya (Bag. Kesiswaan), pada intinya beliau menyampaikan tentang beberapa hal tentang tata tertib pada saat pelaksanaan MOS nantinya dan juga disampaikan sekilas tentang SMA Negeri 1 Cluring.
Pada pelaksanaan MOS tersebut yang juga dibantu oleh para pengurus Osis ini, para siswa baru dikenalkan dengan kondisi SMA Negeri 1 Cluring dan seluruh stake holder yang ada. Pelaksanaan MOS di SMA Negeri 1 Cluring menerapkan kegiatan yang bersifat fun atau menyenangkan, sehingga diharapkan para siswa baru tidak merasa asing lagi nantinya dengan lingkungan SMARING. 
Selain mengenalkan tentang kondisi smaring, pelaksanaan Pra MOS ini juga diisi dengan kegiatan keagamaan, yakni sholat dhuha dan sholat Dhuhur berjamaan, serta melaksanakan latihan upacara yang nantinya akan di digunakan untuk upacara pembukaan yang akan dilaksanakan senin esok. (hexa).

Peserta MOS

Panitia OSIS

Pengarahan dari Pembina

Latihan Penyematan Tanda Peserta MOS


 foto_by; hexa

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites