Selamat datang di Blog SMAN 1 CLURING

Sabtu, 20 Oktober 2012

MY TEAM; Behind the scene BEC-2





(Smaring News_Oktober 2012) – Keberadaan orang-orang yang bekerja dibalik layar, memang terkadang menjadi tidak nampak dalam sebuah event dan cenderung terabaikan. Tetapi keberadaan orang-orang ini sangatlah penting, mereka menjadi motor penggerak demi suksesnya sebuah event. Keterampilan orang-orang ini patut kita apresiasi, kerja keras mereka seakan tak kenal lelah demi terciptanya sebuah ide kreatif.
Dalam Team BEC-2 SMAN 1 Cluring, juga telah dibentuk sebuah Team khusus yang diberi tugas untuk menangani dan membantu setiap agenda kegiatan siswi-siswi Smaring yang ikut dalam Banyuwangi Ethno Carnival (BEC)-2 Re- Barong Using kali ini, mereka-mereka ini adalah; Mas. Hendra, Mas. Mukhlisin, Mas. Iwan dan Mbak Mita dengan komandan kegitan Bapak Drs. Makrus sebagai Ketua Pelaksana kegiatan BEC SMARING. “ Bekerja dalam sebuah Team Work seperti ini bukan barang baru bagi kami, kami sudah terbiasa bekerja dalam sebuah team, dan dalam gelaran BEC-2 tahun ini kami kembali dipercaya lagi untuk menjadi team sukses” ujur mas. Muklisin. “ kegiatan seperti BEC adalah untuk kali kedua bagi kita, setelah sukses dengan BEC tahun yang lalu, kami juga berharap Team BEC dari Smaring dapat kembali meraih hasil yang terbaik, hal ini adalah kado yang paling berhaga bagi kami jika siswi Smaring dalam BEC-2 ini dapat meraih juara” tambahnya. 

Senada dengan apa yang disampaikan oleh para Crew dari Smaring, salah satu wali dari siswi yang ikut dalam BEC kali ini ibunda dari Nahda, “Ide-ide yang kami dapatkan berasal dari pendapat bersama dan di bantu oleh desainer pribadi kami, makanya kami meresa sangat terbantu sekali dengan keberadaan orang-orang yang kreatif ini” ujurnya. “Dukungan dan kebersamaan yang solid dari semua Team memang harus selalu dijaga agar terlaksananya kegiatan BEC dengan lancar.” Jelas Pak.Makrus.
Kebersamaan tanggung jawab, adalah aspek terakhir dalam kerjasama tim harus dikembangkan, yakni berbagi tanggung jawab dan rasa kepemilikan terhadap hasil yang ingin dicapai. Bila sebuah grup ingin berubah menjadi sebuah tim yang berhasil, maka grup ini harus memiliki kemampuan menciptakan hasil kerja yang tinggi dan para anggotanya mempunyai tingkat kepuasan yang tinggi dalam bekerja bersama dengan orang lain. (hexa).

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites