Selamat datang di Blog SMAN 1 CLURING

Minggu, 28 Juni 2009

Jadilah Duta Budaya & Pariwisata Banyuwangi 

" PEMILIHAN JEBENG THULIK BANYUWANGI 2009 "

Pada dasarnya Jebeng dan Thulik adalah merupakan panggilan untuk Jebeng ; anak perempuan, Thulik ; anak laki-laki. Sedangkan Pemilihan Jebeng & Thulik Banyuwangi adalah suatu ajang guna memilih sepasang generasi muda Banyuwangi yang merupakan representasi dan mencerminkan masyarakat Banyuwngi secara keseluruhan. 
Nantinya para pemenang tersebut akan menjadi Duta Budaya dan Duta Pariwisata bagi Kabupaten Banyuwangi, yang tidak hanya dalam lingkup Banyuwangi akan tetapi juga Jawa Timur atau bahkan Nasional.
Pemilihan Jebeng Thulik Banyuwangi ini dilasanakan pada setiap tahunnya yakni pada bulan Desember sekaligus sebagai rangkaian dari Hari Jadi Banyuwangi ( HARJABA ). 

Untuk itu buat alumni dari SMAN 1 Cluring yang berminat untuk ikutan pemilihan jebeng thulik Banyuwangi tahun 2009, ayo gabung bareng dengan kita-kita ikutan dalam ajang pemilihan duta wisata dan budaya. sudah terbukti Alumni dan Siswa-siswi SMA Negeri 1 Cluring dapat bersaing dengan siswa dari sekolah lainnya.Hendra Wijaya (Thulik 2004), Daniar Widiana(Jebeng 2005), Valentina Evin W( Wakil 2 Jebeng 2005), Yeli Yusantika ( Finalis Jebeng 2006), Yurike Febnesiasari ( Wakil 2 Jebeng 2007), Evi Wahyu ( Finalis Jebeng 2008), Gema Budiarto ( Finalis Thulik 2008 )Semuanya adalah duta terbaik terbaik dari SMAN 1 Cluring. Ayo kita jaga tradisi SMA Negeri 1 Cluring yang selalu menempatkan wakil-wakil terbaiknya dalam ajang Pemilihan Jebeng Thulik Banyuwangi Tahun 2009. Penjaringan peserta dan Pembekalan calon Jebeng Thulik akan dilaksanakan pada tanggal : 3,4 dan 5 Agustus 2009 Jam 8 pagi bertempat di kampus STIB/UBI Cempokosari-Sraten Cluring. Ingat Gratis lho....

 


0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites